Tuesday, September 13, 2011

10 Alasan Mengapa Harus Belajar Bahasa Prancis

1.Belajar bahasa Prancis nggak susah kok! Buktinya paling banyak digunakan di 5 benua (setelah bahasa Inggris).

2.Mempelajari bahasa baru, seperti bahasa Prancis, mengembangkan daya berpikir kritis dan kreatif Anda.

3.Bisa berbahasa Prancis membantu karir Anda dalam berbagai bidang profesional (perhotelan, pariwisata, teknik, hubungan internasional, dll).

4.Bisa berbahasa Prancis akan meningkatkan peluang kerja dan potensi gaji Anda.

5.Bisa berbahasa Prancis berarti menguasai salah satu bahasa resmi di 53 negara dan di berbagai lembaga internasional (PBB, Uni Eropa, Komisi Internasional Olimpiade).

6.Mampu berbahasa Prancis akan meningkatkan kemampuan Anda dalam berbahasa Inggris (50% kosakata bahasa Inggris berasal dari bahasa Prancis).

7.Belajar bahasa Prancis akan meningkatkan penghargaan Anda terhadap orang lain dan kebudayaan mereka.

8.Bahasa Prancis adalah bahasa budaya, membuka cakrawala Anda untuk mengenal dunia seni, musik, tari, mode, boga, dan sinema, terutama melalui internet (bahasa kedua yang paling banyak digunakan di internet).

9.Bisa berbahasa Prancis memudahkan akses Anda memasuki salah satu sistem pendidikan tinggi terbaik, memungkinkan Anda mengenal masyarakat Prancis yang modern dan dinamis, serta menjadikan Anda leluasa menjelajahi keanekaragaman budayanya.

10.Yang paling penting, bahasa Prancis adalah salah satu bahasa yang paling indah dan romantis di seluruh dunia, kan???

Related Post:

Widget by [ Monsieur Suryo ]

1 comment: